Minggu, 23 Desember 2018

Wajah  Putih dan Bersinar dengan QINARA White and Glow

Punya anak gadis usia 19 tahun itu terkadang harus mengikuti perkembangan produk kecantikan juga. Beberapa kali anak mbarep protes, "Ummi, kenapa sih aku dulu waktu kecil dibolehin main panas-panasan? Kan waktu kecil aku putih." Ummi langsung pening. 😂


Saya juga heran, kenapa ya 4 anak waktu kecil putih-putih semua, hingga sering disebut 'bule', tapi pas usia TK pada jadi sawo matang dan gak luntur-luntur sampai gedhe. 😃
Anak yang paling gedhe usia 19 tahun beberapa kali ngedumel karena kulitnya jadi sawo matang. 


Padahal Ummi sudah sering bilang sama si Kakak, bahwa orang itu dinilai bukan karena wajahnya atau warna kulitnya, tapi karena akhlak dan agamanya yang baik. Tapi, ya tetep aja, namanya remaja pasti pengin punya kulit wajah yang putih bersih. Sepertinya saya dulu  juga mikir kayak gitu juga sih. Sambil pikiran flash back ke masa kuliah. 😁


Pas zaman kuliah semester akhir, seinget saya, waktu itu juga sibuk perawatan wajah ... hihi. #ngaku 😄 Tapi memang zaman saya dulu, belum berpikir bahwa produk mana yang aman dan tidak, asal percaya aja sama teman ngaji yang punya salon.


Kalau zaman sekarang sih wajib teliti sebelum memakai dan membeli produk apa pun, termasuk produk perawatan wajah. Akhirnya Ummi, bantuin anak wedok nyari kosmetik yang aman buat kulit. Eh nemu produk QINARA ini, yang bisa memutihkan dan membuat kulit jadi lebih bersinar. Beruntung dapat info detail tentang produk QINARA ini.

Paket White & Glow QINARA:
1. Sudah ber-BPOM. 
2. Insya Allah aman untuk ibu hamil dan menyusui
3. Aman digunakan jangka panjang
4. Tidak menimbulkan ketergantungan
5. Tidak mengelupas di kulit
6. Tidak menimbulkan kemerahan di kulit
7. Produk terbuat dari ekstrak bahan alami
8.  Ada beragam manfaat di dalamnya :
- mencerahkan kulit wajah
- menghaluskan dan melembabkan kulit wajah
- efektif memudarkan flek/noda  hitam atau dark spot/ MELASMA/hiperpigmentasi
- mencegah keriput wajah atau penuaan dini pada kulit
- kulit lebih kenyal dan glowing



Wah, cocok ini seperti yang kami cari selama ini. Ummi juga pengin perawatan juga ah. Yah, meskipun jarang pakai make up, setidaknya kulit wajah itu tetap bersih bersinar. Buat siapa lagi, kalau bukan buat suami tercintrong. Iihhirrr ... 😉
  

Nah, produk QINARA ini ternyata terdiri dari:
1. Facial wash white: sabun wajah yang pH-nya sesuai jenis kulit serta dapat melembabkan kulit
2. Face toner: sepertinya ini semacam penyegar wajah ya?
3. Day cream white intensive sunscreen dengan SpF 30 dengan glowing effect
Semacam krim pelindung sinar matahari yang sekaligus bisa mencerahkan wajah. Wah ... 😃 
4. Moisturist night cream: Aloe Vera dan minyak zaitunnya bekerja menutrisi dan melembabkan kulit. 
5. Night cream intensive whitening:  mengandung vitamin c, arbutin, glutathione, scutellaria baicalensis root extract, waltheria indica leaf  extract, dan lain-lain. Ini buat krim malam menjelang tidur.



Tekstur krim QINARA ini juga lembut, ringan, dan tidak lengket. Ternyata lengkap banget paketnya ya ... Semoga cocok, wajah jadi bersih dan cerah bersinar. Aamiin ... Meskipun sebenarnya kecantikan hati serta akhlak itu lebih utama ya ... 😊


Info tentang QINARA ini, ternyata bisa dilihat juga di sini:
IG: @qinara_skincare
Website : www.qinaranaturalcosmetics.com
Fanpage: https://www.facebook.com/Qinarakosmetik/





#QinaraSkinCare
#QinaraNaturalCosmetics
#QinaraWhiteGlow

Kamis, 22 November 2018

Mengenal dan Menjadikan Minat Bakat Anak Berkebutuhan Khusus menjadi Berlian




Judul di atas adalah tema dari seminar yang saya ikuti pada hari Sabtu, 17 November 2018 kemarin, yang diadakan oleh komunitas KOMPAKK. Sebuah komunitas yang beranggotakan orang tua, terutama ibu-ibu yang mempunyai anak berkebutuhan khusus. Komunitas ini concern pada masalah pembelajaran untuk orang tua (ABK) agar lebih mengenal putra-putrinya yang berkebutuhan khusus (ABK). Daaannnn ... seminar sekeren dan sekece ini GRATIS, dapat snack serta makan siang. Masya Allah. Judul di atas sudah saya modifikasi sendiri ya ... :D

Baiklah, tulisan ini tidak akan membahas tentang KOMPAKK, tapi tentang materi seminar yang saya ikuti kemarin itu. Langsung ke materi kedua yang disampaikan oleh ibu Iin Indrayani, seorang ibu dengan 4 orang anak. Anak pertama dan kedua adalah ABK.

Materi kedua ini tentang bagaimana mengenal minat dan bakat anak dengan metode Talents Mapping-nya abah Rama Royani.  Dengan metode Talents Mapping (TM) ini, bu Iin berhasil membuat kedua buah hatinya yang ABK bermanfaat untuk orang lain dan berpenghasilan. Putranya yang pertama berprofesi sebagai seorang chef, usia 20 tahun, dan yang kedua memilih menjadi seorang caring sekolah home schooling Piramida, usia 19 tahun. 

Tak ada yang yang tak mungkin bagi seorang anak ABK, apa pun kondisinya. Itulah kalimat yang pertama kali beliau sampaikan. Serta poin penting yang disampaikan adalah orang yang sukses adalah orang yang bisa bermanfaat bagi orang lain. Termasuk anak-anak ABK.



Ingat bunyi sebuah hadits:
Sebaik-baiknya manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia lainnya. (HR. Ath Thabarani)

“Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia.” Hadits dihasankan oleh al-Albani di dalam Shahihul Jami’ (no. 3289).

Baca selengkapnya https://muslim.or.id/8144-apakah-anda-termasuk-sebaik-baik-manusia.html
“Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia.” Hadits dihasankan oleh al-Albani di dalam Shahihul Jami’ (no. 3289).

Baca selengkapnya https://muslim.or.id/8144-apakah-anda-termasuk-sebaik-baik-manusia.html
“Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia.” Hadits dihasankan oleh al-Albani di dalam Shahihul Jami’ (no. 3289).

Baca selengkapnya https://muslim.or.id/8144-apakah-anda-termasuk-sebaik-baik-manusia.html

خَيْرُ الناسِ أَنْفَعُهُمْ لِلناسِ
Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia” (HR. Ahmad, ath-Thabrani, ad-Daruqutni. Hadits ini dihasankan oleh al-Albani di dalam Shahihul Jami’ no:3289).


Baca selengkapnya https://muslimah.or.id/6435-pribadi-yang-bermanfaat.html
خَيْرُ الناسِ أَنْفَعُهُمْ لِلناسِ
Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia” (HR. Ahmad, ath-Thabrani, ad-Daruqutni. Hadits ini dihasankan oleh al-Albani di dalam Shahihul Jami’ no:3289).


Baca selengkapnya https://muslimah.or.id/6435-pribadi-yang-bermanfaat.html





Untuk itu menemukan minat dan bakat mereka sejak dini, serta mengembangkannya menjadi sebuah kekuatan adalah hal yang sangat penting. Kekuatan di sini adalah sesuatu yang menghasilkan secara finansial. Atau kekuatan yang menjadi sebuah kebermanfaatan. Ini adalah tugas orang tua. 

Ada 3 kunci utama agar anak ABK kita kuat, yaitu:
1. Attitude

Ajari mereka tentang tanggung jawab, ajari mereka untuk mandiri sejak dini. Attitude ini penting untuk dimiliki oleh semua orang, termasuk anak ABK. Mereka akan diterima dalam sebuah lingkungan, jika mereka mempunyai attitude yang baik.

Dalam dunia kerja, mereka akan diterima dengan baik, jika mereka punya tanggung jawab, mereka punya kesopanan, mereka bisa diajak kerja sama, mereka patuh, dan lain-lain.


2. Ilmu
 Bekali mereka dengan ilmu yang berkaitan dengan potensinya atau minat dan bakatnya. Dalam mencari ilmu ini, orang tua ABK harus selalu membersamai, ikut belajar, karena anak ABK selalu butuh bimbingan dari orang tuanya. Support mereka dengan doa.
3. Skill
Agar mempunyai skill yang mumpuni, seseorang harus melakukan pekerjaannya secara berulang-ulang. Demikian pula untuk seorang anak ABK. Kira-kira diulang hingga 10 ribu jam agar bisa mahir.






Talents Mapping

Cara menggali dan mengenali bakat anak ABK ini, Bu Iin Indrayanai menggunakan metode Talents Mapping, yaitu cara menilai dan menggali bakat (karakteristik produktif) dan potensi kekuatan dengan tampilan hasil yang lengkap, mudah dipahami, dan menarik.  



 
Sebenarnya metode TM ini buat orang-orang 'kebanyakan', tapi oleh bu Iin bisa diaplikasikan untuk anak ABK dengan mengambil beberapa tema bakat yang bisa dilakukan oleh anak ABK. Dengan melakukan TM terhadap anak ABK, diharapkan orang tua tak hanya fokus pada kelemahan dan cara mengatasinya, melainkan lebih melihat kepada kekuatan di dalam dirinya.

Setiap orang adalah unik. Setiap manusia mempunya kelemahan dan kelebihan. Tapi, jangan sampai kita hanya berkutat pada kelemahan anak dan jangan terjebak pada label. Misalnya, anak autis, dan lain-lain. Setiap manusia pasti punya potensi produktif yang mungkin tidak sama satu dengan yang lainnya, dan inilah yang disebut dengan bakat. 

Bakat dalam arti luas merupakan potensi diri, yang dimiliki oleh setiap manusia, yang merupakan pemberian Allah yang paling berharga. Namun, sering kita lupakan. Banyak orang yang berkutat pada kelemahan dan keterbatasan diri, dibandingkan dengan mengembangkan potensi yang dimilikinya. 

Padahal memiliki kelemahan adalah hal yang wajar, karena tak ada manusia yang sempurna. Namun, hal yang perlu diingat, setiap manusia pasti juga memiliki kelebihan, yang bisa jadi merupakan kekuatan unik yang berbeda dengan orang lain. Nah, proses untuk menemukan potensi ini adalah diawali dengan penemuan diri.



Ada beberapa cara untuk menemukan potensi bakat dan kekuatan kita, di antaranya melalui:
1. Talents Mapping Assessment (TM)
2. Personal Strength Statement (PSS)
3. Strength Typology (ST-30)

Dalam hal ini, bu Iin hanya memakai 2 cara, yaitu Talents Mapping Assessment (TM) dan Personal Strength Statement (PSS).



Talents Mapping Assessment (TM) ini dilakukan kepada ibu. Mengapa? Karena ibu adalah sosok penting dalam keluaraga. Ibu adalah kunci keberhasilan anak dalam upaya mencari jati dirinya. Cara ibu merawat dan mendidik, menjadi kunci pertumbuhan dan perkembangan anak dalam proses dari anak-anak menuju dewasa dan meraih keberhasilannya.



Saat TM untuk ibu, yang dilakukan adalah menggali sifat produktif (bakat), serta mengiterpretasikan kekuatan terkait peran melalui bakat dominan. Jika hasil dari TM untuk ibu adalah DEVELOPER DOMINAN, maka pendampingan anak dalam mengembangkan potensi, sepenuhnya dilakukan oleh ibu. Dan jika DEVELOPER TIDAK DOMINAN atau DEVELOPER DOMINAN, tapi ibu ibu seorang yang sibuk, maka ibu sangat memerlukan bantuan orang lain dalam pendampingan anak. Dibantu guru atau orang lain.






Personal Strength Statement (PSS) ini adalah dengan melakukan TM untuk ABK. Tujuannya untuk
menggali pengamatan yang merupakan gambaran kemampuan/kompetensi dan minat terhadap aktivitas produktif. TM untuk ABK ini berupa asesmen yang di dalamnya memiliki 28 (dari 114) aktivitas yang bisa dilakukan oleh anak ABK.

Assesemen terhadap ibu dan anak berupa pertanyaan sebagai berikut:
- Apa yang sering dilakukan anak?
- Apa yang sering dilihat anak?
- Apa yang sering dipegang anak?
- Apa yang sering didengar anak?

Jawaban dari pertanyaan-pertanyaan di atas akan memberi petunjuk, apa kira-kira aktivitas yang perlu dicoba untuk digali kekuatannya. Selain itu, anak-anak ABK perlu dikenalkan dengan berbagai macam aktivitas, agar lebih mudah mengetahui mana yang menjadi minatnya. Termasuk dibiasakan untuk membantu aktivitas rumah, misalnya merapikan tempat tidur, mencuci piring, menyapu, dan lain sebagainya. Selain itu, aktivitas rumahan ini juga membantu anak ABK supaya lebih mandiri.



Ciri-Ciri Bakat

1. Jika hasrat untuk melakukan aktivitas tertentu sering membuatnya lupa waktu (YEARNING)
2. Mempelajari hal tertentu terasa lebih mudah (RAPID LEARNING)
3. Menjalankan aktivitas tertentu terasa 'mengalir' alami. Persiapan minimal, hasil maksimal (FLOW)
4. Aktivitas tertentu memperlihatkan sekelebat keunggulan (GLIMPSES OF EXCELLENCE)

5. Kepuasan hati dalam aktivitas tertentu membuat ingin segera menjalani kembali (SATISFACTION)



Untuk memastikan kira-kira apa yang menjadi bakat anak, treatment yang dilakukan sebagai berikut:
- Anak diberi salah satu aktivitas untuk dilakukan selama beberapa bulan (4-6 bulan)
- Jika anak EASY dan ENJOY, aktivitas dapat terus dikembangkan untuk menemukan kekuatan setelah 10.000 jam
- Untuk pengembangan bakatnya: anak latihan ilmu dasar, belajar pada maestro dan magang
- Jika dalam masa percobaan ini, anak tidak merasa EASY dan ENJOY, ganti lagi dengan aktivitas lain, hingga ditemukan bakat yang sebenarnya.



Jadi jika disimpulkan, aktivitas yang bisa menjadi bakat, passion, serta produktivitas, yang selanjutnya akan menjadi kekuatan anak mengandung 4E: ENJOY, EASY. EXCELLENT, EARN.
- ENJOY: Jika anak senang dan nyaman saat mengerjakannya
- EASY:  Anak merasa mudah mengerjakannya
- EXCELLENT: Hasilnya sangat bagus
- EARN: Aktivitas itu bisa menghasilkan produk atau finansial atau menjadi sesuatu yang produktif



Sebuah passion akan menjadi kekuatan, jika aktivitas yang dilakukan itu  ENJOY, EASY, EXCELLENT, serta EARN. Kalau aktivitas itu hanya sekedar ENJOY, EASY, EXCELLENT, tapi tidak membuat ERN alias menghasilkan secara finansial, maka itu hanya sebatas HOBI saja dan tidak akan menjadi sesuatu yang produktif.



Nah, tujuan TM pada anak ABK adalah membuat bakat itu menjadi sebuah KEKUATAN alias produktif dan menghasilkan secara finansial.

Itulah ringkasan sederhana saya dari materi seminar menemukan bakat dan minat pada anak ABK dengan metode Talents Mapping. Semoga bermanfaat.

Bogor, 23 November 2018





خَيْرُ الناسِ أَنْفَعُهُمْ لِلناسِ
Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia” (HR. Ahmad, ath-Thabrani, ad-Daruqutni. Hadits ini dihasankan oleh al-Albani di dalam Shahihul Jami’ no:3289).


Baca selengkapnya https://muslimah.or.id/6435-pribadi-yang-bermanfaat.html

Senin, 19 Februari 2018

Serunya Snorkeling 'Tipis-Tipis' di Pantai Nglambor Yogyakarta

Waktu lebaran tahun 2017 kemarin kami seperti biasa mampir Yogyakarta untuk bersilaturrahim ke keluarga suami. Selain bersilaturrahim, kami juga punya rencana untuk mengenalkan anak-anak pada wisata snorkeling. Anak-anak kami belum pernah melakukan aktivitas ini. Kalaupun ke pantai, biasanya hanya sekedar bermain air. Nah, saya kebetulan pernah membaca pengalaman seorang teman yang pernah snorkeling  di sebuah pantai di Yogyakarta. Terbersit dalam benak saya, "Sepertinya snorkeling  di sini cukup terjangkau bagi kocek kami."

Saya lupa pantai apa tempat teman saya snorkeling waktu itu. Akhirnya saya browsing. Setelah browsing, nanya teman dan keponakan, akhirnya kami memilih snorkeling ke pantai Nglambor, Wonosari Gunung Kidul. Berdasarkan info keponakan perjalanan ke pantai ini juga enggak susah.

Kami berangkat pagi sekitar jam 7.00 dari daerah kampus Universitas Gadjah Mada (UGM) sampai destinasi sekitar jam 9-an. Alhamdulillah perjalanan lancar, jalan berkelak kelok, tapi relatif aman, hingga ke pantai Nglambor. 



Di sekitar pantai Nglambor ada 3 pantai yang bisa dituju, yaitu pantai Jogan, Nglambor, dan Siung. Bayar di pintu masuk wilayah itu untuk 3 pantai cuma Rp 5rb/orang. Murah kan ya? :D

Wisata snorkeling cuma ada di pantai Nglambor. Untuk sampai di pantai Nglambor, mobil harus diparkir di ujung jalan, karena jalan menuju ke sana belum bisa dilewati mobil. Tapi, ada banyak tukang ojek motor yang siap mengantar. Bayar ojek cuma Rp 5rb/motor bisa untuk 2 orang. Jarak menuju pantai sekitar 800 m dari ujung jalan raya. Menuju lokasi pantai, jalan kaki pun sebenarnya bisa. Tapi, karena belum kebayang bagaimana kondisi jalannya, akhirnya kami memilih naik ojek saja. Mobil diparkir di tempat pasrkir yang telah disediakan. Bayarnya Rp 10rb sepuasnya. :D

Sampai di pantai Nglambor, kami diantar tukang ojek ke persewaan alat selam. Biaya sewa peralatan selam Rp 45rb/jam, sudah termasuk pelatih yang mengajari dan mendampingi kita menyelam. Peralatannya terdiri dari sepatu selam, pelampung, kacamata selam, dan alat bantu nafas.



Untuk melakukan snorkeling ini, sebaiknya anak-anak yang sudah bisa berenang. Insya Allah aman buat anak-anak karena posisi menyelamnya rendah, enggak sampai ke dasar laut yang dalam. Hanya menyelam sekitar 10 meter saja, biota laut sudah bisa dinikmati keindahannya. Ombaknya relatif  pelan, sehingga biota laut dan terumbu karang tumbuh dengan subur. Air di pantai ini pun jernih, sehingga bisa melihat hingga ke dasar laut. Pemandangan di pantai Nglambor sangat indah. Pokoknya murah meriah, dan menyenangkan. Anak-anak sangat senang mempunyai pengalaman baru.



Saya sendiri memilih untuk duduk-duduk saja di pinggir pantai, menemani si kecil bermain pasir di tepi pantai. Anak balita bermain sendiri di tepi pantai relatif aman, karena ombaknya enggak terlalu kencang. Anak-anak bisa mencari kulit kerang dan batu halus warna-warni.



Setelah 1 jam dan anak-anak puas bermain, kami melanjutkan perjalanan ke pantai Siung, yang berjarak sekitar 500 meter dari pantai Nglambor. Setelah puas bermain di pantai Siung, kami memutuskan pulang. Sebelum pulang, sempat ada niat mampir ke pantai Jogan. Melihat jalan yang dilalui agak 'mengerikan', saya memutuskan untuk batal saja berkunjung ke pantai ini. Hehe ... saya serem melihat jalan menuju pantai Jogan yang turunnya sangat tajam. Selain itu juga sudah sore. Jadi ya kami memutuskan untuk pulang saja ke Yogyakarta. Alhamdulillah kami puas dan senang menikmati wisata ini.



Sumber Foto: Koleksi Pribadi

Senin, 08 Januari 2018

Wisata Seru di Taman Buah Mekarsari

Karena suami masih capek habis acara kantor 3 hari nginep, akhirnya long weekend tanggal 25 Desember 2015 kemarin kami ke Taman Buah Mekarsari, yang lokasinya masih di Bogor. Tepatnya antara Cileungsi Jonggol. Kami sengaja berangkat pagi-pagi, supaya ga ketemu macet. Sampai lokasi sekitar jam 9an, masih terlihat sepi. Kami memilih paket hemat Manggis, Rp 90rb/orang, dengan rincian tiket masuk Rp 25rb, greenland tour Rp 55rb, speedboat Rp 30rb. Jadi hemat Rp 20rb/orang dibandingkan kalau kita beli ketengan.

Sambil nunggu greenland tour jam 12, kami ke arena bermain keluarga, nyobain mancing. Karena anak-anak belum pernah tahu rasanya mancing ikan. Nyewa pancing dan umpannya Rp 15rb. Kita nyewa satu pancing, dipakai bergantian, toh ikannya juga sudah pada males kali makan umpan. Karena dari beberapa pemancing yang ada, ga ada satu pun yang dapat ikan...hehe. Di area family ground kita bisa melihat kebun jagung, kebun terong, beberapa hewan seperti burung, ayam, kelinci, dan lain-lain. Ada juga kerbau yang sedang asyik berendam di kolam lumpur. Setelah mendekati jam 12.00 kita ke tempat greendland tour. Tapi karena hari itu hari jumat, abi ikut jumatan dulu di masjid yang ada di lokasi Taman Buah Mekarsari. Akhirnya kita dapat jadwal tournya gelombang kedua jam 12.30. 

Greendland tour ini adalah mengelilingi area kebun buah dengan naik bis yang dipandu oleh seorang pemandu wisata. Pemandu wisata ini menceritakan tempat-tempat yang kita lewati. Pertama kita melihat kebun buah melon, kita boleh turun dan petik melon sendiri. Ditimbang dan dibayar sesuai beratnya. Terus jalan lagi, melewati kebun rambutan. Kita boleh turun dan mencicipi buah rambutan yang sudah disediakan. Lanjut ke kebun salak, boleh turun dan dapat buah salak 1 keranjang per orang. Kemudian ke kebun buah belimbing, kita boleh turun juga, dan dapat beberapa buah belimbing per orang. 

Selain di kebun buah itu, kita juga turun ketika tiba di kebun buah langka, yaitu buah yang jarang kita temui. Seperti buah kesemek, buah kokoa, dan lain-lain. Di situ kita dapat sebotol jus buah segar per orang.Nggak di setiap kebun kita boleh turun, hanya kebun-kebun tertentu saja. Kalau kita perhatikan, pohon-pohon buah yang ada di Taman buah Mekarsari ini bentuknya pendek-pendek, itu memang disengaja. Tujuannya adalah untuk memudahkan perawatan dan pemetikan buah. 

Pemendekannya dengan cara dipotong ujung-ujung pohonnya yang masih muda, sehingga nggak sempat untuk tumbuh menjulang. Setelah greenland tour, paket selanjutnya adalah naik speedboat. Sebenarnya naik speedboat ini adalah sesuatu yang biasa, tapu yang bikin luar biasa adalah naik speedboatnya dengan kecepatan tinggi dan belok dengan mendadak. Dan yang lebih seru dan memicu adrenalin lagi adalah naik perahu donat yang ditarik dengan speedboat dengan kecepatan tinggi. Anak-anak suka dengan sensasinya. Saya sendiri nggak berani mencobanya. Ngeper duluan.... 

Setelah puas berkeliling, akhirnya kita keluar sekitar jam 16.00 dengan naik bis tour lagi, gratis untuk menuju ke pintu gerbang keluar. Ternyata sebelum keluar kita bisa menukar voucher masuk dengan bibit tanaman yang bisa kita pilih sendiri. Jadi pulang dari arena taman buah merkarsari kita menenteng banyak oleh-oleh, yaitu 5 kantong buah salak, 5 kantong buah belimbing, jus buah, 5 bibit tanaman. Alhamdulillah, semoga pengalaman ke Taman Buah Mekarsari bermanfaat buat anak-anak. 

Belajar Menulis Artikel SEO dan Langsung Bisa Magang, Hanya di Sini!

Sudah lumayan lama sebenarnya saya mengisi waktu luang dengan menulis dan mendapatkan cuan dari aktivitas ini. Pernah pula belajar menulis ...